Ciri-Ciri Sikap Zuhud Beserta Contohnya
Ciri-Ciri Sikap Zuhud
Dari uraian di atas, kita dapat menemukan beberapa ciri sikap zuhud sebagai berikut.- Memiliki etos kerja keras untuk mencukupi kebutuhan hidupnya agar tidak bergantung kepada orang lain.
- Mampu menjaga diri dari godaan berlebih-lebihan dalam menikmati kenikmatan dunia.
- Memandang dunia sebatas sarana untuk beribadah kepada Allah Swt.
- Tidak enggan menginfakkan harta di jalan Allah Swt.
- Harta dan kenikmatan dunia tidak melenakan dirinya dari Allah Swt. dan beribadah kepada-Nya.
- Tidak merisaukan masa depan karena percaya pada janji Allah Swt.
- Mampu menjadikan Allah Swt. sebagai tujuan utama hidupnya.
Contoh Perilaku Zuhud
Rasulullah saw. dan para sahabat adalah contoh terbaik dalam kehidupan. Salah satu contoh indah sikap zuhud adalah sikap Nabiyullah Sulaiman a.s. Beliau adalah seorang nabi yang dikaruniai kekuasaan yang sangat besar. Beliau diijinkan Allah Swt. untuk memerintah angin serta mampu berbicara dengan segenap makhluk mulai dari manusia, binatang, hingga jin. Karunia yang sedemikian banyak tidak melenakan Nabi Sulaiman a.s. bahkan membuatnya semakin mendekat kepada Allah Swt. Kisah ini memberi kita pelajaran bahwa kita harus berusaha mencapai puncak-puncak dunia sebagaimana Sulaiman a.s. dengan tetap memelihara sikap zuhud serta mendekatkan diri kepada Allah Swt.Contoh lain adalah Sa’labah. Ia adalah contoh sahabat yang terlena oleh harta dunia. Pada awalnya Sa’labah seorang sahabat yang sangat miskin. Karena miskinnya, pakaian pun bergantian dipakai oleh dirinya dan istrinya. Sa’labah meminta doa kepada Rasulullah saw. agar diberi kemudahan dalam hidup. Rasulullah saw. pun mengabulkannya. Sejak saat itu, kehidupan Sa’labah berubah. Kekayaan mengham-pirinya. Sa’labah yang dahulu rajin beribadah pun berubah. Ia tidak lagi melaksanakan salat berjamaah. Bahkan saat tiba waktu mengeluarkan zakat, ia enggan menunaikannya. Dari kisah di atas, kita mengetahui, sikap Sulaiman a.s. adalah contoh sikap
zuhud. Adapun Sa’labah adalah contoh sikap h.ubbud-dunya-.
Contoh lain sikap zuhud adalah sebagai berikut.
- Pak Ali memiliki sepetak tanah sawah. Pada musim tanam kali ini, ia menanaminya dengan padi. Saat panen ia tidak ragu mengeluarkan zakat hasil panennya sebagai tanda syukur.
- Sudar seorang tukang becak. Meskipun pas-pasan, ia tidak pernah lupa menyisihkan seribu rupiah setiap hari dari hasil kerjanya untuk kotak amal masjid.
- Zada memiliki handphone baru. Ia mendapatkannya dari ayah
Itulah beberapa contoh sikap zuhud. Sikap-sikap tersebut menunjukkan penghargaan kepada kerja keras dalam berusaha mencari karunia Allah. Pada saat yang sama, kerja keras tersebut diimbangi dengan rasa zuhud atas apa yang Allah Swt. berikan. Saat Allah Swt. meminta kita untuk memberikan harta itu, tanpa ragu diserahkan untuk Allah Swt.
0 Response to "Ciri-Ciri Sikap Zuhud Beserta Contohnya"
Post a Comment