Resep 6 Menu Makanan Untuk Penderita Diabetes


Menu makanan untuk penderita diabetes tentu beda sama menu makanan biasa. Karena para penderita diabetes punya pantangan tertentu untuk urusan makanan.

Meski begitu, bukan berarti makanan untuk penderita diabetes harus menguras kantong. Jika kamu atau orang dekat di sekitarmu ada yang mengidap penyakit ini, kamu bisa bikin sendiri menu makan sehat cuma dengan modal Rp 35 ribu.

Diabetes merupakan kelainan metabolisme, sehingga pengidap penyakit ini sering kali merasa lebih cepat lapar dan haus, serta lebih sering capek dan lebih sering buang air kecil ketimbang orang normal. Oleh karena itu, asupan makanannya harus diperhatikan.

Pengidap diabetes gak boleh menyantap makanan tinggi karbohidrat dan rendah serat. Karena makanan-makanan itu umumnya mengandung kadar gula yang tinggi. Mereka juga gak boleh menyantap lemak berlebih.

Nah, dalam rangka memperingati Hari Diabetes Sedunia,  mau memanjakan para penderita diabetes dengan makanan sehat, enak, dan yang paling penting: murah. Yuk intip enam menu makanan untuk penderita diabetes di bawah ini. Modalnya cuma Rp 35 ribu lho!

1. Tumis udang, brokoli, dan tauge

makanan untuk penderita diabetes
Tumis udang (resep sederhana)
Bahan-bahan yang kamu butuhkan untuk menu makanan yang satu ini adalah:

Udang 250 gram = Rp 10.000

Brokoli 125 gram = Rp 5.000

Tauge = Rp 4.000

Kentang 100 gram = Rp 2.000

2 siung bawang putih = Rp 5.500

4 buah tomat = Rp 5.000

125 gram cabe rawit = Rp 3.125

½ gelas air

1 sendok makan minyak goreng

1 sachet gula diabetes

Total : Rp 34.625

Pertama-tama, cuci dulu udangnya dan pisahkan kepalanya. Lalu cuci bersih brokoli dan taugenya. Haluskan cabe rawit dan tomat sebagai bumbunya, kemudian tumbuk bawang putih. Masukkan bawang putih ke wajan, lalu masukkan bumbu halus gabungan tomat dan cabe rawit. Tambahkan garam, gula, dan air.

Setelah itu, masukkan brokoli, udang, dan taugenya. Jangan lupa besarkan juga apinya agar cepat matang. Setelah matang, sajikan deh dengan kentang rebus.

2. Cap Cay

makanan untuk penderita diabetes
(Cap cay/Okezone)
Cap cay yang satu ini bakal dikasih irisan ayam untuk penambah protein. Berikut bahan baku yang harus kamu persiapkan:

Daging ayam 250 gram = Rp 10.000

Buncis 250 gram = Rp 2.500

Wortel 100 gram iris bulat = Rp 5.000

Kol 250 gram = Rp 3.000

Bawang putih 3 siung = Rp 5.500

Telur ayam 1 butir = Rp 2.300

1.300 ml air

1 sendok makan minyak goreng

Garam secukupnya

Total: Rp 28.300

Pertama-tama, potong-potong dulu daging ayam, buncis, wortel, dan kolnya. Lalu tumbuk bawang putih, dan masukkan ke dalam wajan yang sudah diisi minyak goreng.

Jangan lupa bikin juga orak-arik telur ya sebagai pelengkapnya. Dan buat juga kaldunya berupa rebusan air dengan tulang ayam.

Setelah itu, masukkan ayamnya ke wajan, tuang kaldunya sedikit, dan masak hingga bumbunya meresap. Baru deh masukkan sayur-sayurannya ke wajan, masak sampai matang dan hidangkan. Oh ya, cap cay ini gak mesti dimakan dengan nasi lho, bisa digado juga.

3. Tumis sawi

makanan untuk penderita diabetes
Tumis sawi (selera rasa)
Tumis sayur yang satu ini, enak disantap dengan nasi merah. Dan tentunya sehat buat penderita diabetes. Berikut bahan-bahannya:

Sawi hijau 250 gram = Rp 3.000

Bawang putih 3 siung = Rp 5.500

Bawang merah 3 siung = Rp 5.000

125 gram cabe rawit = Rp 3.125

Beras merah 100 gram = Rp 5.000

Garam secukupnya

2 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Total: Rp 21.625

Bersihkan sayur sawi dan iris. Iris juga bawang merah, bawang putih, serta cabe sebagai bumbu. Panaskan minyak gorengnya di wajan, masukkan sayur serta bumbunya, dan tumis hingga harum dan matang. Setelah itu, santap deh sama nasi merah.

4. Tumis pare dan ikan teri

makanan untuk penderita diabetes
Tumis pare dan teri (Cookpad)
Apakah pare ini pahit? Bisa dibikin gak pahit kok. Tapi walaupun ada pahit-pahitnya dikit, kombinasinya dengan teri pasti jadi enak. Berikut bahan-bahannya:

Pare 250 gram = Rp 3.750

Ikan teri medan 100 gram = Rp 11.000

Bawang putih 250 gram = Rp 5.500

Bawang merah 3 siung = Rp 5.000

Kunyit 125 gram = Rp 1.500

Cabe rawit 125 gram = Rp 3.125

Secukupnya garam

Secukupnya gula diabetes

Secukupnya minyak goreng

Secukupnya air

Total : Rp 29.875

Pertama-tama, goreng dulu ikan terinya dan tiriskan. Potong-potong parenya dan rendam dengan air yang sudah dicampur garam. Peras parenya sampai airnya berwarna hijau. Cuci lagi parenya dan tiriskan.

Siapkan bumbu dengan mengiris tipis bawang merah dan bawang putih, serta cabe rawit. Untuk kunyit, baiknya diblender saja. Setelah semuanya siap, masukkan ke wajan, dan tumis hingga harum. Lalu masukkan deh teri dan parenya, tumis hingga matang.

5. Sayur bayam jagung

makanan untuk penderita diabetes
Sayur bayam jagung (Vebma)
Nah ini adalah menu paling aman dan sehat. Cara membuatnya bisa dibilang mudah. Berikut bahan-bahannya:

Bayam 3 ikat = Rp 3.000

Jagung ½ kg = Rp 2.500

Bawang putih 250 gram = Rp 5.500

Bawang merah 3 siung = Rp 5.000

Beras merah 100 gram = Rp 5.000

Secukupnya air

Secukupnya garam

Secukupnya gula diabetes

Total: Rp 21.000

Pipil jagung dengan pisau biar cepat. Cuci daun bayamnya hingga bersih dan potong tangkainya sambil mengupas kulit arinya. Jangan lupa, geprek bawang merah dan bawang putihnya ya, karena akan berfungsi sebagai bumbu.

Rebus jagung yang sudah dipipil dengan air secukupnya. Setelah lima menit, masukkan bumbunya, dan tunggu selama tiga menit.

Masukkan tangkai bayam yang kamu potong, beri garam, dan gula diabetes secukupnya. Tes dulu rasanya, bila sudah sedap baru deh masukkan daun bayamnya.

Masak hingga matang dan santap dengan nasi merah. Dijamin kenyang dalam waktu lama deh. Makanan ini tinggi serat lho.

[Baca: Murah! 5 Menu Makan Malam Sehat Ini Bisa Dibikin Cuma dengan 50 Ribu]

6. Tim ayam beras merah

makanan untuk penderita diabetes
Tim ayam beras merah (1health)
Nasi tim ayam rasanya tentu manis karena kecap. Nah kalau buat penderita diabetes, kecapnya harus diganti ya sama kecap khusus diabetes. Ini bahan bakunya:

Nasi merah 200 gram = Rp 10.000

Daging ayam 250 gram = Rp 10.000

Bawang putih 3 siung = Rp 5.000

Garam secukupnya

Merica secukupnya

2 sendok makan kecap diabetes

1 sendok teh minyak wijen

Total : Rp 25.000

Haluskan bawang putih, dan campur dengan ayam, lalu aduk secara merata. Siapkan mangkuk tahan panas dan oles dengan minyak wijen. Masukkan ayam yang sudah dibumbui dan nasi setengah matang.

Masak dengan cara ditim, angkat, dan sajikan selagi hangat. Menu makan ini praktis banget dan benar-benar menggugah selera deh.

Setelah tahu enam menu makanan untuk penderita diabetes di atas, tentu gak ada lagi alasan buat cuek sama orang-orang di sekeliling kita yang menderita penyakit ini. Yuk, ajak mereka jadi lebih sehat dengan mengonsumsi menu makanan ini (moneysmart.id)

0 Response to "Resep 6 Menu Makanan Untuk Penderita Diabetes"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel